Perkembangan teknologi komunikasi saat ini telah berkembang dengan pesat, hadir dengan inovasi saat ini dengan nama Passive Optical LAN. Mengusung teknologi Gigabit Passive Optical Network (GPON) dengan kecepatan tinggi mampu menjawab kebutuhan akses komunikasi internet, video, IP TV, VOIP dengan kecepatan tinggi untuk memenuhi kebutuhan telekomunikasi saat ini yang semakin meningkat. Teknologi GPON bisa jauh melampaui kecepatan Gigabit Ethernet pada jaringan LAN (Local Area Network )
Semakin berkembangnya jaman perubahan arah teknologi telekomunikasi perlu ada perubahan, tidak seperti 30 tahun lalu yang masih menggunakan media tembaga dalam proses pengiriman data internet sekarang sudah berubah menggunakan serat fiber optic.
GPON mampu menghemat konsumsi listrik karena perangkat ini merupakan perangkat pasif di sebagian titik jaringan sehingga akan menghemat dari sisi biaya hingga perangkat yang di gunakan. Passive Optical Network memberikan kinerja yang baik di bandingkan LAN, begitu juga dalam hal keamanan.
Prinsip Kerja
Sinyal awal yang berbentuk signal electrik ini pada transmitter diubah oleh transducer elektrooptik (Laser Dioda) menjadi gelombang cahaya yang kemudian ditransmisi kan melalui kabel serat optik menuju Receiver yang terletak pada ujung lainnya dari serat optik, pada receiver signal optik ini diubah oleh transducer Optoelektronik ( Dioda) menjadi signal electrik kembali.
Berikut ini diagram jaringan GPON Fiber Optic
Apa yang dimaksud FTTH
Fiber To The Home merupakan jaringan yang menghubungkan pusat layanan dengan pelanggan atau Customer Premises Equpment (CPE) menggunakan kabel Fiber Optic
Apa keuntungan jika menggunakan Fiber Optic.
1. Dapat mengirimkan data hingga 1000 Mbps
2. Dalam satu kabel fiber optic dapat menyalurkan informasi dua arah (Transmite dan Receive) berbeda denan kabel tembaga yang memerlukan saluran berbeda untuk arah kirim dan terima.
3. Dapat melayani data Voice, Video, atau di sebut dengan layanan Triple Play
4. Memiliki sifat redaman yang kecil sehingga jarak yang di rekomendasikan dengan layanan pusat BTS sampai ke pelanggan adalah 20 Km.
5. Teknologi fiber optic dapat menggunakan splitter atau satu core fiber dapat di cabangkan ke beberapa pelanggan sehingga akan lebih efisien,
Arsitektur FTTH
Berikut penjelasan dari diagram diatas mulai dari pusat layanan ke pelanggan
1. OLT Optical Line Terminal memiliki fungsi
- Bekerja pada Layer 2 OSI
- OLT Sebagai Multiplexer & Mengubah Elektrik menjadi Optik. Menyediakan Interface
antara sistem PON dan Service Provider (data/video/voice)
- ONU adalah CPE dari sistem PON
- OLT Terdiri dari Modul PON dan Modul NMS (Network Management System)
- Modul PON Terdiri dari PON dan Ethernet/SFP
2. ODF Optical Distribution Frame, memiliki fungsi ;
- Sebagai tempat Splitter untuk mendistribusikan Fiber Optic ke ODC- Sebagai tempat terminasi fisik jaringan fiber optic
- Sebagai tempat monitoring
3. Feeder Cables Kabel Fiber Optik Sebagai penghantar Layanan
- Kabel fiber optic utama dari ODF ke ODC ada 3 jenis kabel yang bisa di gunakan
- Kabel Duct yang menggunakan pelindung pipa PVC
- Kabel yang di tanam di dalam Tanah ( Burried Cables) dengan pelindung pipa HDPE.
- Kabel Udara atau aireal cable yang di pasang pada tiang besi atau beton.
4. ODC Optical Distribution Cabinet berfungsi sebagai berikut :
- Titik sambung untuk distribusi area yang lebih kecil
- Tempat splitter untuk memecah core inti fiber ke beberapa core fiber
- Tempat koneksi dari Kabel Feeder ke Kabel Distribution
5. Kabel Distribution berfungsi mendistribusikan layanan ke area yang lebih kecil
- Menggunakan kabel tipe single core single tube SCST
- Penghubung antara ODC dengan ODP
6. ODP Optical Distribution Point berfungsi
- Sebagai titik terminasi kabel drop optic ke pelanggan
- Sebagai titik distribusi kebel distribusi ke beberapa saluran drop optic dengan
menggunakan splitter
7. Dropp Optic saluran penghubung ke pelanggan berfungsi.
- Penghubung dari ODP ke saluran rumah
- Menggunakan jenis kabel insensitive bending yang tahan terhadap lekukan.
- Panjang maksimum 250 meter
- Kapasitas 1, 2, 4 core
8. OTP Optical Termination Premises. perangkat passive yang di tempatkan di instalasi rumah berfungsi.
- Titik terminasi akhir pada pelanggan.
- Tempat koneksi kabel drop optik dengan kabel indooor optik (patchcord)
9. Indoor Fiber Optic Cables,
- Kabel fiber optic yang di pasang di dalam rumah di sebut juga dengan kabel patchcord kedua ujung terdapat konektor
10. Roset Optic kotak tempat penghubung antara kabel drop optic dengan patchore ke arah ONT/ONU
11. ONT/ ONU = Optical Network Terminal atau Optical Network Unit berfungsi.
- Melakukan konversi sinyal optic menjadi sinyal elektrik
- Sebagai alat demultiplexer layanan berupa Voice, Video / IP TV dan Data Internet
Perangkat Aktif Dalam Jaringan Fiber Optik
1. Switch
2. Media Converter
3. OLT (Optical Line Terminal)
4. ONU / ONT (Optical Network Unit)
5. SFP (Small Form-Factor Pluggable)
Tags
Blogging
yuhuu, bermanfaat sekali min
ReplyDeleteSolder uap
Terimakasih bermanfaat sekali untuk tugas akhir magang
ReplyDeleteTerima kasih, sangat bermanfaat. Mau tanya beda antara ONU dgn Converter bagi user.
ReplyDeleteONU Optical Network Unit, perangkat di sisi pelanggan yang menyediakan interface baik data, voice, maupun video. Media Converter berfungsi merubah/convert jarigan LAN tembaga ke jaringan Fiber Optic dan di ubah ke LAN. Media converter sebagai alternatif jarak kabel LAN yang terbatas 100 meter, jika menggunakan fiber jarak 5 Km bisa di kirim dengan media converter.
Delete