Wireless Distribution System (WDS) di gunakan untuk menghubungkan beberapa Access Point Dalam Suatu Environment Wireless Network. Dengan Wireless Distribution System (WDS) jaringan wireless dapat di hubungkan ke beberapa access point tanpa harus memerlukan kabel jaringan untuk menghubungkan mereka, seperti cara tradisional namun cukup menggunakan jaringan wireless.
Keuntungan menggunakan Wireless Distribution System adalah header MAC address dari paket traffic tidak berubah antar link access point. Tidak seperti pada proses encapsulation pada komunikasi antar router yang selalu menggunakan MAC address pada hop berikutnya.
Semua base station dalam Wireless Distribution System (WDS) harus dikonfigure menggunakan channel radio yang sama, bisa menggunakan metode inkripsi atau tanpa inkripsi, WEP, atau WAP dan juga kunci inkripsi yang sama. Beberapa access point bisa dikonfigure menggunakan SSID yang berbeda sebagai identitas.
Berikut ini cara konfigurasinya
Konfigurasi Access Point utama
1. Setting ip address komputer dengan ip 192.168.0.1
2. Hubungkan kabel UTP ke port LAN TP-LINK
3. Buka web browser dengan alamat 192.168.0.254
4. Isikan username dan pasword default admin
5. Pilih menu quick setup
6. Matikan status WPS agar tidak ada permintaan autentikasi PIN ketika PC client terkoneksi ke AP. klik menu WPS >> Disable WPS.
7. masuk konfigurasi LAN klik network ---> LAN
8. Klik menu wireless isikan parameter seperti gambar
9. Setting DHCP Server
10, Klik menu reboot
Konfigurasi aksess point klient
1. Login dan masuk ke menu quick setup pilih repeater range extender
2. Klik tombol survey dan klik connect
3. Masuk menu wireless Wireless Settings. Check Enable WDS (Enable WDS bridging).
4. Disable DHCP server
5. Masuk ke menu network LAN isikan alamat ip seperti berikut
6. Terakhir klik menu reboot System Tools-> Reboot
Nah sampai disini konfigurasi kita sudah selesai, semoga artikel ini bisa berguna bagi anda yang ingin menghubungkan dua buah jaringan WiFi tanpa kabel, Semoga berguna..
Tags
device setting