Bagi anda yang memulai belajar Pemrograman Java untuk pemula anda harus mengetahui dasar dasar dari pemrograman java, kali ini saya akan membahas mulai dari awal. Saya menggunakan Netbeans karena di anggap paling mudah bagi pemula, tidak perlu melakukan instalasi paket yang lain aplikasi ini berbasis desktop.
Setiap kali kita akan memulai pemrograman bahasa java pasti di awali dengan kalimat "Hello World" nah untuk memulai menjalankan pemrograman java yuk kita simak langkah langkah nya agar tidak bingung.
Berikut langkah-langkah membuat program untuk menampilkan kalimat “Hello World” di java :
1. Pastikan anda sudah menginstall Netbeans pada komputer/laptop anda.
2. Setelah anda menginstall Netbeans pada komputer anda, kemudian silahkan anda buka Netbeans kurang lebih tampilannya seperti ini
Sebelum memulai kita buat Package Dulu yang nantinya kita akan membuat class di dalam package, untuk nama package saya beri nama Mulai_awal langkahnya seperti gambar di bawah ini
Untuk membuat class silahkan klik kanan nama Package, pilih Empty java File dan beri nama class nya. Setelah itu kita siap memulai pemrograman java.
Untuk menjalankan file yang sudah di buat silahkan tekan tombol Shift + F6
Lebih lengkap script program di bawah ini
class HelloWorld{
public static void main(String[] argumen){
System.out.println("Hello World!");
}
}
Itulah sedikit untuk dasar-dasar bahasa pemrograman Java menggunakan Netbeans. Untuk selanjutnya, saya akan membuat tutorial lanjutan tentang Java Netbeans ini, jika ada pertanyaan anda bisa menuliskan komentar pada kolom komentar artikel ini. Semoga berguna.
Tags
java