Iklan 728x90

Pengaturan Tx Power Pada Wireless Mikrotik



Tx Power merupakan daya pancar pada perangkat wireless mikrotik, Mikrotik memiliki Tx power yang bervariasi tergantung spesifikasi wireless yang di gunakan mulai dari 21 dbm, 29 dbm sampai 31 dbm. Tx power ini tergantung pada wireless card yang di gunakan, namun uniknya Tx power ini bisa kita konfigurasi sesuai dengan keinginan kita, Namun harus kita perhatikan jangan melebihi spesifikasi wireless yang di gunakan, misalnya perangkat wireless memiliki Tx power 21 dbm namun settingan kita ubah menjadi 29 dbm ini sangat tidak di anjurkan bahkan dapat merusak wireless card yang di pakai.

Tx power ini bisa kita kecilkan sesuai dengan kebutuhan, misalnya dalam lingkungan kantor terdapat 3 buah access point mikrotik, agar tidak overlapping Tx power tersebut bisa kita kecilkan, sehingga tidak menyebabkan overlapping, bisa juga di gunakan mengecilkan power ketika menggunakan perangkat yang memiliki power tidak terlalu besar pada jarak yang dekat. 

Seperti gambar berikut ini, terdapat tiga buah access point dengan chanel yang sama pada beberapa ruangan, dan kita lihat frekuensi tersebut saling overlapping.

Agar ke tiga buah access point tersebut tidak saling overlapping, maka besar Tx power dapat kita perkecil, misalnya menjadi 5 dbm sehingga akan nampak seperti gambar di bawah ini.


Saat kondisi default daya pancar Tx power pada perangkat wireless akan bervariasi tergantung berapa besar data rate yang di gunakan semakin kecil data rate maka akan semakin besar Tx power yang di gunakan, sebaliknya jika semakin besar data rate maka tx power akan semkain kecil. Untuk melihat daya pancar wireless Tx power dapat kita lihat pada Tab Current Tx Power'.


Untuk mengatur Tx power, konfigurasinya cukup mudah, kita masuk pada mode advance pada wireless.

Kemudian akan muncul tab baru dengan nama Tx Power.


Berikut penjelasan, dari masing masing parameter tersebut

1. Default: Penggunaan Tx Power akan diatur oleh sistem secara otomatis
2. Card Rates: Penggunaan tx-power pada data rate dihitung berdasarkan algoritma perhitungan transmit power dari eeprom sesuai dengan nilai yang kita isikan di parameter tx-power . 
3. All Rates Fixed: Wireless akan menggunakan nilai Tx-Power yang sama untuk semua data rate yang digunakan. 

4. Manual: menentukan Tx Power untuk setiap data rate secara terpisah. seperti gambar berikut.

Modifikasi TX-Power kita akan menggunakan pilihan 'All Rates Fixed'. Disini nanti kita akan menggunakan nilai TX-Power sebesar 5 dBm


Maka akan di peroleh Tx power yang sama untuk masing masing data rate, seperti gambar di bawah ini.


Post a Comment

1 Comments